Samsung Galaxy Core Plus SM-G350 Kini Resmi Sambangi Pasaran Taiwan
Samsung telah secara resmi mengumumkan smartphone unggulan lain terbarunya yang dikenal sebagai Samsung Galaxy Core Plus.
Dengan nomor model SM-G350 yang
diusungnya, Samsung Galaxy Core Plus ini hadir dengan dilengjkapi panel
layar sentuh 4.3 inci yang mendukung resolusi 800×480 piksel. Sedangkan
di sisi pendaya gedor performa sistem utamanya, ponsel berbasis Android
4.2.2 Jelly Bean ini tampak telah didukung oleh kekuatan chipset 1.2GHz
dan RAM 768MB.
Selain tersedia penyimpanan internal
4GB, ponsel Samsung terbaru ini juga telah dilengkapi dengan kamera
utama 5 megapiksel, kamera depan VGA, Bluetooth 4.0, WI-Fi dan baterei
1800mAh.
Tak hanya itu saja, ponsel berkemampuan
NFC ini juga kompatibel dengan frekuensi jaringan W-CDMA
2100(I)/900(VIII) MHz dan GSM 1900/1800/900/850 MHz.
Tersedia dalam balutan 3 (tiga) pilihan
warna yaitu putih, hitam dan pink, ponsel Samsung Galaxy Core Plus
SM-G350 ini dipasarkan di Taiwan dengan harga 7990 TWD atau setara 3,1
jutaan rupiah per unitnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar